Saturday 14 September 2019

Kibas Uang


Tadi setelah 1 jam lapaknya di gelar, hal yang dinanti Lek Karyo adalah menyapa calon pembeli. Dengan wajah sumringah ia pun menunjukan keramahan mendatangkan nilai jual tersendiri.
"Sayur seledri 2000, Pak! Ditambah wortel seperempat kilo dan kentang setengah kilo".
"Berapa jadinya Pak?"

"Dua belas ribu, Bu".
Di ambilnya selebaran uang sepuluh ribu dan dua ribu dari dompet ibu dari tas beremerek Hermes, kemudian diserahkan ke Lek Karyo sembari mengucap,
"Terima kasih, Pak!",sembari tersenyum.
"Walah...sungguh,saya yang berterima kasih Bu".

Setelah pembeli itu pulang, Lek Karyo mengibas-ngibaskan uang ke sayur lainnya. "Bismillah.... laris-laris..." pintanya.
Melihat tingkahnya, Lek Kardun yang kebetulan melewati untuk ke dua kalinya, lalu bersapa,
"Owalah.... ngapain Pak Karyo, uangnya dikibas-kibaskan ke sayur?"
"Ngga ada apa2, ini sayur biar engga diributin sama lalat", jawab singkat Lek Karyo menghindari perdebatan mitos dan fakta.

No comments:

Post a Comment