Tuesday, 19 July 2016

Jogging

Menurut Cintya Apsari Putri dalam blog pribadinya pengertian jogging adalah jalan cepat atau lari kecil untuk menyerap oksigen dan memfungsikan jantung agar bekerja lebih cepat dari biasanya.

Indikator pencapaian jogging jika denyut nadi berdetak cepat seluruh pori-pori kulit terbuka mengeluarkan keringat.

Khalayak telah mengetahui manfaat secara keseluruhan bahwa jogging merupakan olah raga simpel dan sederhana hanya memerlukan pakaian olah raga berjalan bolak balik atau mengelilingi lingkungan sekitar rumah bisa dimanfaatkan.

Tidak hanya dimaknai sebagai olah raga ternyata perintah jogging (jalan cepat) dipraktekan dalam sebuah rukun ibadah. Adapun rukun tersebut dinamakan Sa'i yaitu berjalan cepat dari bukit Shafa menuju bukit Marwah sebanyak tujuh kali yang diakhiri di bukit Marwah. Rukun tersebut dilaksanakan disaat menunaikan ibadah haji.

Jogging ternyata sangat mengasyikkan nilai kebugaran adalah bonus, maka utamanya tiap langkah sebuah harapan bukan hanya berjalan disekitar rumah melainkan perintah bagi yang diberi kemampuan, semoga itu terjadi kepada kita semua.


No comments:

Post a Comment