Berkacamata bukan pilihan untuk memakai atau tidak namun sebuah
kebutuhan individu dalam menyikapi sebuah kekuarangan terkecil dari indera
penglihatan. Tidak menyampingkan fungsi semua organ di tubuh manusia, sejatinya
semua menjadi hal terpenting dan saling berkoordinasi satu sama lain. Mata
berbentuk bulat oleh karenanya letak mata sebagian ada yang tampak dari luar
tubuh dan sebagian lain berada didalam tulang mata. Kelainan mata bersifat
bawaan dari lahir, penyakit ataupun kebiasaan menyebabkan terganggunya fungsi
mata tersebut.
Banyaknya seseorang yang
penglihatannya terganggu mereka lebih memilih menggunakan alat bantu lensa yang
bernama kacamata. Pada seorang laki-laki berkacamata pada mulanya terasa enggan
menggunakannya meskipun kelainan mata telah mulai tampak seperti keburaman
membaca tulisan, masalah jangkauan penglihatan dan lain sebagainya.
Merasa kurang bebas adanya alat bantu yang terus menempel di hidung dan telinga
kemanapun berada harus memakainya, seakan keharusan dalam menjalankan
aktifitas. Ada sisi lain dari pria berkaca mata diantaranya :
Kacamata menjadi alat bantu penglihatan paling nyaman
Kacamata hingga sekarang menjadi pilihan yang paling nyaman
dibanding dengan softline yang ditempelkan langsung dengan
bola mata. Selain harus bersinggungan langsung dengan mata alat bantu berjenis
softline mempunyai masa expired dalam hitungan bulan sehingga penggunaannya
terbatas waktu. Ada tindakan lain seperti tindakan kedokteran menggunakan sinar
lasik pada umumnya dapat merogoh kocek yang sangat mahal. Kaca mata dapat
melengkapi dari kelemahan keduanya yaitu secara penggunaanya diluar mata dan
relative harga kacamata lebih terjangkau dari semua kalangan.
Penyebab utama gangguan mata bukan hanya dari aktifitas membaca
Menggunakan jarak aman antara mata dang tulisan sekitar 30 cm
jangan terlalu dekat maupun jauh.
Menjadi salah satu usaha untuk menjaga kesehatan mata. Selain itu,
posisi membaca harus benar-benar rileks, bukan berarti bisa sambil tiduran. Penyebab
selanjutnya yaitu kecerahan layar monitor komputer dan handphone dapat menimbulkan
kelelahan syaraf mata disaat berhadapan secara langsung.
Pengguna kacamata bisa menyebabkan
candu atau ketergantungan
Berkacamata menjadikan semua aktivitas harus bersanding dengannya.
Boleh dikatakan hanya disaat dikamar mandi dan akan menjelang tidur kacamata
itu dilepas. Kebiasaan berkacamata menjadi rasa kurang nyaman apabila
ditinggalkannya. Semakin sering memakai kacamata maka semakin besar pula
kemungkinan terjadi ketergantungan dalam berkacamata.
Pria berkacamata akan merasa ribet saat
bereksplor dengan kegiatan outdoor
Bagi pria yang hobi kegiatan outdoor seperti bertualang, besepeda,
medaki dan lain sebagainya rawan dengan keadaan alam seperti hujan, embun, atau rintangan
semak-semak. Apabila hal itu terjadi rasa ketidaknyamanan pasti akan dirasakan
meskipun harus berkali-kali menghidarinya.
Pria berkacamata akan susah disaat
memasak
Tentunya seorang pria terkadang dihadapkan dengan pekerjaan yang
biasanya perempuan lakukan yaitu memasak. Seorang laki-laki berkacamata
terkadang masih menggunakan kacamata disaat memasak. Pada suatu saat ketika ia
membuka tutup panci tak sengaja seluruh uap keluar menyapu seluruh wajahnya
termasuk bagian kacamata yang tertutup uap air . Seketika itu pula seorang
laki-laki harus mengusapnya.
Ada tambahan lagi monggo silakan!
No comments:
Post a Comment